KOLAM RENANG
Pilih Kolam Renang Indoor atau Kolam Renang Outdoor? Memiliki kolam renang sendiri di rumah mungkin menjadi impian bagi sebagian orang. Terutama bagai orang yang memang gemar berenang. Dengan memiliki kolam renang sendiri, maka aktivitas berenang menjadi lebih leluasa. Kolam renang pada dasarnya bisa dibuat di dalam ruangan (indoor) maupun di luar ruangan (outdoor). Pada dasarnya keduanya memiliki perbedaan . Berikut kelebihan kolam renang indoor dan kolam renang outdoor. Kolam Renang Indoor Kolam renang indoor banyak digemari karena menawarkan privasi bagi pemiliknya. Kolam renang indoor juga tidak terpengaruh oleh kondisi ataupun perubahan suhu diluar ruangan. Sehingga kita dapat menggunakan kolam renang ini kapan saja, meski cuaca diluar ruangan tidak mendukung. Kolam renang jenis ini juga cocok diterapkan untuk daerah yang rentan terjadi pencemaran. Dalam pembuatan kolam renang indoor, hal yang perlu kita perhatikan yaitu ventilasi yang